PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM PEMASARAN PRODUK PANGAN DAN PERTANIAN DI ASIA
Main Article Content
Abstract
Teknologi informasi dan komunikasi berperan penting dalam pemasaran produk pangan dan pertanian di Asia, khususnya dalam mewujudkan sistem pemasaran yang efisien sehingga mampu mencapai produktivitas yang lebih tinggi dan memacu pertumbuhan ekonomi. Teknologi informasi mampu memberikan informasi yang dibutuhkan pelaku pasar seperti harga komoditi, data produk dan kualitas, kondisi cuaca, ketersediaan akses pasar, kredit pertanian hingga promosi pasar. Di Asia, teknologi informasi belum sepenuhnya berkembang baik yang ditandai antara lain dengan lemahnya infrastruktur telekomunikasi, kurangnya tenaga ahli di bidang teknologi informasi, kurangnya kesadaran akan arti penting teknologi informasi bagi pertanian akibat sifat konservatif petani, cara bertani yang masih tradisional, serta kekhawatiran penggunaan teknologi baru. Pemerintah pun kurang memberi dukungan, baik melalui kampanye pentingnya sistem ini bagi pertanian maupun alokasi finansial. Pihak swasta juga dapat berperan melalui penciptaan inovasi baru di bidang ini serta memperkuat jaringan informasi pasar seperti pemasaran dan produksi.
Article Details
catatan copyright agar disepakati oleh penulis.
Penulis sepakat dengan ketentuan-ketentuan dalam etika publikasi
Penulis menyatakan bahwa karya tulis yang diserahkan untuk diterbitkan adalah asli, belum pernah dipublikasikan di manapun dalam bahasa apapun, dan tidak sedang dalam proses pengajuan ke penerbit lain
References
Buenaflor, Nelson C. (2005). "Information Technology in Food and Agricultural Marketing System in the Philippines". Presented at FAO.'AFMA Regional Workshop on Use of Information Technology in Food and Agricultural Marketing in Asia. New Delhi, India.
Dhankar, G.H. (2005). "Food and Agricultural Marketing Extension Through IT". Technical Paper. Presented at FAO/AFMA Regional Workshop on Use of Information Technology in Food and Agricultural Marketing in Asia. New Delhi, India.
Gunatilaka, W.D. (2005). "Srilanka Country Paper'. Presented at FAO/AFMARegional Workshop on Use of Information Technology in Food and Agricultural Marketing in Asia. New Delhi, India.
Khairi, A.M dan Frankie Dawin (2005). 'The Use of ICT in Agricultural Marketing (FAMAPerspective)". Federal Agricultural Marketing Authority, Malaysia.
Munasinghe, Nalin (2005). "The Effectiveness of Marketing Strategies Used in FAOTelefood Projects in Sri Lanka: A Case Study Analysis". Presented at FAO/AFMA Regional Workshop on Use of Information Technology in Food and Agricultural Marketing in Asia. New Delhi, India.
Yadav. J.S. dan S.V.Singh (2005). "IT Application in Agricultural Marketing". CCS National Institute of Agricultural Marketing, Jaipur, India. www,deptan.go id